CARA MENYEMBUHKAN MATA BENGKAK
October 27, 2022 by 3Dpotret Team

6 CARA AMPUH UNTUK MENGATASI MATA BENGKAK
Ketahui bahwa mengatasi mata bengkak tidak bisa instan. Meski cara-cara di bawah ini dinilai ampuh, mata tetap butuh waktu untuk kembali ke kondisi semula. Berikut cara-cara yang bisa kamu coba untuk atasi mata bengkak:
1. Cukupi kebutuhan cairan
Mata bengkak nyatanya juga bisa disebabkan dehidrasi. Oleh sebab itu, pastikan kamu memenuhi kebutuhan cairan dengan minum air putih setidaknya 8 gelas sehari. Jika kamu sering lupa, kamu bisa membuat pengingat di handphone kamu atau gunakan botol berukuran besar untuk dihabiskan dalam sehari.
2. Kompres air dingin
Meletakkan waslap dingin di kelopak mata selama sekitar 10 menit juga bisa meredakan mata bengkak. Suhu dingin dapat membantu mengalirkan kelebihan cairan dari bawah mata. Siapkan batu es yang dibalut dengan waslap untuk mengompres mata. Hindari meletakkan batu es langsung ke kulit yang bisa merusak kulit.
3. Kantung teh
Kompres kantong teh hijau juga bisa membantu mengatasi mata bengkak. Teh mengandung antioksidan dan kafein yang dapat mengurangi peradangan dan menyempitkan pembuluh darah.
4. Krim mata
Ada banyak krim mata yang dijual di pasaran untuk meredakan bengkak. Beberapa bahan yang perlu dicari dalam krim mata termasuk chamomile, mentimun, dan arnica. Bahan-bahan tersebut mengandung sifat yang dapat mengurangi peradangan dan mengencangkan kulit.
5. Basuh mata dengan lembut
Setelah kompres, gunakan kapas atau waslap untuk membersihkan kelopak mata dengan lembut menggunakan sabun bayi. Pastikan untuk membilas area mata sampai sabun benar-benar hilang. Kamu juga dapat menggunakan larutan garam untuk membilas area mata jika ada kotoran atau kerak di sekitar mata.
6. Tetes mata
Kamu juga bisa memakai tetes mata dijual bebas agar mata tetap lembab dan nyaman. Tetes antihistamin dapat membantu mengatasi alergi dan dapat membantu jika kelopak mata bengkak karena alergen.
