Mata kering merupakan keluhan yang cukup sering dijumpai, apalagi di era teknologi seperti sekarang ini.
Meski bukan hal yang berbahaya hingga mengancam fungsi penglihatan, mata kering tetap harus harus ditangani dengan baik.
Faktanya, mata kering yang dibiarkan terjadi berkelanjutan bisa menyebabkan indra penglihatan Anda terasa gatal, mengganjal, dan mudah lelah.
Apabila kondisi tersebut tidak segera diobati juga, kornea Anda berisiko terluka. Kondisi ini dapat menimbulkan gejala berupa mata merah, terasa terbakar, buram, nyeri, dan pandangan silau.
cara mengobati mata kering sekaligus mencegahnya agar tak terjadi berulang:
1.KOMPRES HANGAT PADA KELOPAK MATA
Kompres hangat dapat dilakukan sekitar 4 kali dalam sehari dengan durasi 3 menit untuk membantu mengatasi mata kering.
Anda dapat menggunakan kapas kosmetik yang direndam dalam air hangat, kemudian diperas. Dengan posisi mata tertutup, tempelkan kapas yang masih terasa hangat ke bagian yang mengalami keluhan.
2.LEBIH SERING BERKEDIP
Ketika sedang terlalu fokus melakukan sesuatu, beberapa orang terkadang lupa untuk berkedip. Padahal, hal ini bisa meningkatkan risiko mata kering.
Agar tidak mengalaminya, pastikan untuk mengistirahatkan mata sejenak. Upayakan pula berkedip secara sadar guna membantu menjaga kelembapan permukaan bola mata.
3.AIR MATA BUATAN
Mengalami mata kering dan terasa mengganjal? Anda boleh menggunakan air mata buatan (artificial tears) yang dapat dibeli bebas di apotek.
Pastikan untuk mematuhi aturan pakai agar manfaatnya lebih terasa. Secara umum, artificial tears dapat digunakan sekitar 4 kali dalam seharI.
4.SERING MENGINSTIRAHATKAN MATA
Mata bisa kelelahan apabila terlalu sering digunakan. Kondisi ini bisa memicu mata kering.
Agar tidak mengalami keluhan tersebut, Anda mesti mengistirahatkan mata setiap 20 menit sekali. Caranya bisa dengan memejamkan mata sejenak, atau melihat benda-benda yang jaraknya jauh.
5.SERING MELIHAT JAUH
Terlalu sering menatap dalam jarak dekat bisa membuat mata lelah dan kering.
Guna mengatasi kondisi tersebut, Anda perlu mengalihkan pandangan untuk melihat objek berjarak 6 meter atau lebih selama 20 detik.
6.KONSUMSI MAKANAN MENGANDUNG OMEGA-3
Tingkatkan konsumsi makanan yang tinggi omega 3, seperti seafood, kacang-kacangan, sayur, produk susu, dan telur.
Tidak hanya baik untuk kesehatan mata, mengonsumsi makanan-makanan tersebut dalam jumlah seimbang sangat baik untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan.